Liverpool Takluk, Soton Degradasi

1 week ago 5
ARTICLE AD BOX
Di laman Liga Prime Inggris, Liverpool sempat unggul lebih dulu lewat gol Alexis Mac Allister (14'). Namu tuan rumah Fulham membalas dengan tiga gol, masing-masing lewat Ryan Sessegnon (23'), Alex Iwobi (32'), dan Rodrigo Muniz (37'). Lalu Liverpool memperkecil ketinggalan lewat gol Luis Diaz (72').

Meski kalah, Liverpool masih memimpin klasemen Liga Primer Inggris 2024-2025 dengan 73 poin dari 31 laga. Sedangkan Fulham naik ke posisi ke-8 dengan 48 poin. Dengan tujuh laga tersisa, Liverpool tinggal butuh 11 poin untuk menjadi juara. 

Pelatih Liverpool Arne Slot menyesalkan tiga kesalahan yang berujung kekalahan dari Fulham.  Menurutnya, kebobolan tiga gol seperti yang dilakukan bukanlah standar Liverpool. Tim juga terus menciptakan peluang demi peluang (menjelang akhir laga). 

“Namun pada akhirnya kami kekurangan waktu untuk menebus tiga kesalahan yang kami buat di babak pertama," kata Slot.

Kekalahan ini memutus laju Liverpool yang tak terkalahkan dalam 26 laga, sejak menelan kekalahan pertama melawan Nottingham Forest 0-1 pada medio September 2024.

Sementara itu, Southampton jadi tim pertama yang terdegradasi dari Liga Primer Inggris 2024-2025. Kepastian itu terjadi, usai Soton, julukan Southampton, dilibas Tottenham Hotspur 3-1 di Stadion Tottenham Hotspur, London, Minggu malam WITA.

Brennan Johnson mengemas dua gol untuk Tottenham (13' dan 42'), dan gol lainnya dicetak lewat penalti Mathys Tel (90+6'). Sedangkan Mateus Fernandes (90') mencetak gol hiburan untuk Southampton di babak kedua.

Kekalahan itu membuat ‘Soton’ mustahil keluar dari zona degradasi. ‘The Saint, julukan lain Southampton, kini di dasar klasemen Liga Primer karena baru meraih 10 poin dengan jumlah tujuh laga tersisa.

Soton dipastikan tak dapat mengejar selisih 22 poin dari Wolverhampton Wanderers di peringkat 17 atau batas aman dari zona degradasi. Pihak Liga Inggris pun menyatakan, Soton jadi klub pertama yang terdegradasi saat memiliki tujuh laga pamungkas. Sedangkan Tottenham naik ke peringkat ke-14 klasemen Liga Inggris dengan 37 poin. ant
Read Entire Article