Kapolres Purba dan Distan Panen Jagung Muda

1 day ago 1
ARTICLE AD BOX
Panen ini di lahan seluas 1 hektare, milik Ketua Kelompok Tani Satya Loka Parama Sidhi I Wayan Sudharma. 

Jagung dipanen masih muda, umur sekitar 2 bulan. Jagung mud aini dijual sehubungan ada Karya Agung Ida Bhatara Turun Kabeh di Pura Penataran Agung Besakih.

Jagung yang dijual nanti merupakan jagung rebus yang selama ini digemari para pamedek dan warga lain. Lahan milik I Wayan Sudharma, mampu memanen 20,48 ton, dalam kondisi jagung muda berkulit.

"Saya termotivasi dengan kedatangan Kapolres Karangasem dan Kadis Pertanian Pangan dan Perikanan, untuk terus mengembangkan pangan lokal," jelas Sudharma.

Kapolres AKBP Joseph Edward Purba mengatakan, Kelompok Tani Satya Loka Parama Sidhi, merupakan petani binaannya. "Ini salah satu kelompok tani hasil binaan Polres Karangasem, untuk mendukung program ketahanan pangan lokal," jelas Kapolres AKBP Purba.

Terlebih lagi, katanya,  jagung juga sebagai pengganti beras, mengandung karbohidrat, dan nutrisi per 100 gram sebanyak 355 kalori. Sesuai penelitian, manfaat jagung cukup banyak, antara lain, membantu melancarkan pencernaan, mengontrol kadar gula darah, menjaga kesehatan mata, mencegah anemia, menjaga kesehatan jantung, tulang dan gigi.

Disebutkan, pengertian pangan selama ini identik dengan beras, sebenarnya pangan itu terdiri dari padi, kacang, sayur, buah, makanan berpati, pangan hewani, dan lain-lain.

Kadis I Nyoman Siki Ngurah juga mendukung program itu, untuk ketahanan pangan lokal. "Jagung juga jadi kebutuhan pokok, pengganti beras. Bahkan di Karangasem banyak peternak ayam petelur memerlukan banyak jagung," katanya.

Hanya saja katanya petani jagung di Karangasem lebih memilih panen semasih muda, langsung dijual, dan dikonsumsi setelah direbus. Jarang ditemukan jagung itu dibiarkan sampai umur tua dan kering.7k16
Read Entire Article